Minggu, 19 Juni 2016



Keris Kyai Carubuk

Keris Kyai Carubuk adalah salah satu pusaka yang cukup melegenda pada era kerajaan majapahit. Dimana dalam legendanya dikisahkan bahwa Kanjeng Sunan Kali Jaga meminta Empu Supa Mandrangi unruk membuatkan sebilah keris. Setelah pusaka tersebut selesai kemudian Mpu Supa Mandrangi menyerahkan keris tersebut kepada Kanjeng Sunan. Begitu mengetahui wujud keris yang dihasilkan, Kanjeng Sunan Kalijaga sangat senang hatinya dan menamai keris tersebut dengan nama Keris Kyai Carubuk.

Keris Kyai Carubuk ini kemudian menjadi senjata pusaka Sultan Hadiwijaya dan pernah digunakan bahkan sanggup mengalahkan keris kyai setan kober milik Arya Penangsang yang ketika itu digunakan oleh pesuruh Arya Penangsang untuk melakukan percobaan pembunuhan kepada Sultan Hadiwijaya.  Karena utusan Arya Penangsang dapat dikalahkan, keris Kyai Setan Kober diambil oleh Sultan Hadiwjaya lalu dikembalikan sendiri oleh Sultan Hadiwijaya kepada Arya Penangsang sehingga membuat Arya Penangsang tersinggung dan marah.  Karena itulah ahirnya terjadi keributan antara Arya Penangsang dan Sultan Hadiwijaya sehingga pada ahirnya dapat dihentikan oleh Kanjeng Sunan Kudus.

Dalam filosofi orang jawa Dhapur Carubuk ini mengandung makna yaitu momot bakuh pengkuh, yang artinya dimana manusia hendaknya jangan menghindari tantangan dengan memilih yang baik-baik dan menolak yang jelek. Karena dengan ada tantangan itulah yang dapat setiap manusia dapat mengasah diri menjadi pribadi yang tangguh dan kuat sehingga tidak mudah putus asa serta senantiasa berfikir positif dan optimis.


Ada rasa/minat/Jodoh :

Inbox
Griya Pusaka Jawa
SMS/Tlp : 085236028323
PIN BB. 5ECBD302

Salam Budaya



Tidak ada komentar:

Posting Komentar